Selamat datang di blog sederhana ini, jangan lupa meninggalkan komentar
WHAT'S NEW?
Loading...

Partisipasi dalam Kegiatan Karnaval Napak Tilas Jejak Arung Palakka di Kesultanan Buton




Sebagai salah satu sekolah di Kota Baubau,  SMA Negeri 1 Baubau turut ikut serta mengikuti kegiatan Karnaval Menapak Tilas Jejak Arung Palakka di Kesultanan Buton dengan mengirimkan perwakilan sekolah berjumlah kurang lebih 50 orang.



Karnaval dilakukan menyusuri Benteng Keraton Buton yang diiringi oleh para pembesar Keraton Buton yang juga hadir bersama mereka keturunan Raja Bone, berbagai masyarakat Kota Baubau yang menggunakan Pakaian Adat, dan juga Marching Band SMA 2 Kota Baubau.





Rombongan karnaval juga mengunjungi beberapa tempat bersejarah yang telah ada pada masa pemerintahan Kesultan Buton bertahun-tahun yang lalu dan masih ada hingga sekarang. Salah satunya adalah Goa yang dulunya pernah menjadi tempat persembunyian Raja Arung Palakka pada tahun 1660. Ketika itu, sang Raja tengah dikejar oleh pasukan Kerajaan Gowa yang dipimpin oleh Sultan Hasanuddin. Arung Palakka meminta perlindungan kepada Sultan Buton La Awu. Sultan pun dengan sukarela memberikan perlindungan kepada Raja Arung Palakka. Hal ini kemudian melatar belakangi perjanjian antara Kesultanan Buton dan Kerajaan Bone untuk saling melindungi.

Karnaval ini dilakukan untuk mengenang kembali ikatan persahabatan yang telah lama dijalin oleh Kesultanan Buton dan Kerajaan Bone.






0 komentar:

Posting Komentar